Thursday, July 12, 2012

Erick Thohir Jadi Investor Utama Klub MLS


Washington - Pengusaha asal Indonesia, Erick Thohir, terus melebarkan sayapnya di dunia olahraga Amerika Serikat. Setelah membeli sebagian saham klub NBA, Philadelphia 76ers, kini Erick mulai merambah sepak bola.

Seperti diberitakan Washington Post pada Senin, 9 Juli 2012 waktu setempat, pria berusia 42 tahun itu menjadi investor utama klub Liga Sepak Bola Amerika Serikat (MLS), DC United. Rekan Erick di 76ers, Jason Levien, juga ikut ambil bagian. Namun, menurut laporan itu, Erick-lah pemain utamanya.

Klub yang bermarkas di RFK Stadium itu akan memperkenalkan Erick sebagai investor utama pada Selasa, 10 Juli 2012 waktu setempat, pukul dua siang di W Hotel. Pemimpin grup investor DC United saat ini, Will Chang, dan presiden klub, Kevin Payne, juga akan hadir di konferensi pers itu.

Ketika ditanyai soal kabar ini, Payne enggan berkomentar secara spesifik. “Pengumuman besok akan menjadi kabar baik bagi klub. Waktu untuk berbicara tentang ini adalah besok,” kata Payne.

Meski Erick mengambil alih sebagian besar saham klub, Payne dikabarkan akan tetap memegang kendali sebagai presiden klub, peran yang sudah dijalankannya sejak 1996 silam.

Ketertarikan Erick pada DC United mulai terungkap sejak Maret lalu, setelah dia mengungkapkan kepada rekannya ingin membeli saham sebuah klub MLS. Erick sendiri dikabarkan sudah pernah mengunjungi para pemain di RFK Stadium akhir Mei lalu.

No comments: