Sunday, May 15, 2011

Aneh bin Ajaib, Badan Bocah ini Mengandung Magnet


Aneh bin Ajaib! Itulah kata yang tepat ketika melihat kemampuan seorang bocah bernama Ivan Stoiljkovic.

Pada tubuh Ivan, seperti memiliki kandungan magnetik. Setiap benda berbahan metal dapat menempel di badannya seperti sendok, garpu, pisau, telepon selular, panci dan bahkan barbel.

Tidak hanya itu saja, Ivan pun disebut sebagai si tangan penyembuh. Pasalnya ia dapat menghilangkan rasa sakit yang dialami orang lain hanya dengan menempelkan tangannya ke bagian tubuh yang sakit.

“Saat ada sesuatu yang membuat kita merasa sakit, kita meminta Ivan untuk menaruh tangannya ke bagian yang sakit dan rasa sakit itu seketika menghilang,” ujar Dragica, nenek dari Ivan, sebagaimana dilansir Dailymail, Kamis (12/5/2011).

Kakek Ivan, Ivo, pun pernah merasakan langsung keajaiban tangan Ivan. Ketika itu Ivo merasakan sakit pada perutnya. Lalu Ivan menempelkan tangannya ke perut sang kakek. Tangan Ivan disebut-sebut dapat menghasilkan rasa hangat. Dan pada saat itu seketika sakit pada perut kakek hilang.

Ivan juga disebut-sebut sebagai seorang anak yang memiliki tenaga yang luar biasa. Dia dapat mengangkat karung semen seberat 22 kilogram dengan mudah.

Total barang-barang berbahan metal yang menempel di tubuhnya pun dapat ia singgahkan ke tubuhnya hingga total 25 kilogram. (okezone)

Aneh, Ada Singkong Mirip Monyet


Ketela pohon atau singkong rambat berbobot 8 kilogram ditemukan warga di halaman rumah susun di Kota Probolinggo, Jawa Timur.

Selain ukurannya yang besar, ketela itu menarik perhatian warga sekitar karena menyerupai monyet.

Ketela rambat ini pertama kali ditemukan Bambang (45), warga Jobohan, Kecamatan Mayangan, Probolinggo, beberapa waktu lalu. Ketela ditemukan Bambang saat dia membersihkan rumput di semak-semak dekat area rumah susun sederhana sewa (Rusunawa).

Bambang terheran saat melihat sebuah daun yang merambat layaknya ketela pohon. Dia pun mencoba mencabutnya, namun karena terlalu berat, tanah tempat tumbuh ketela dikeruknya.

Setelah tanah dikeruk, bapak tiga anak itu merasa kaget karena di bawah akar ada sebuah kepala yang mirip kera.

Merasa kaget, Bambang mengurungkan niat untuk mencabutnya. Ketika diamati lebih dekat ternyata sebuah ketela rambat raksasa. Hanya saja bentuknya menyerupai kera.

Penemuan ketela tersebut menyebar dari mulut ke mulut warga penghuni rusunawa sehingga menjadi tontonan.

Bambang mengaku belum berniat untuk merebusnya, karena banyak warga yang penasaran ingin melihatnya. (okezone)